Senin, 8 Mei 2023 – 07:30 WIB
VIVA Bola – David De Gea menjadi sorotan saat Manchester United melawat ke London Stadium, markas West Ham United dalam pertandingan lanjutan Premier League, Senin dini hari WIB 8 Mei 2023. Alasannya dia melakukan blunder yang membuat MU takluk 0-1 dari tuan rumah.
De Gea gagal menangkap bola hasil tendangan Said Benrahma yang sebenarnya tidak melaju kencang. Melihat bola masuk ke dalam gawangnya, pria asal Spanyol tersebut nampak menyesal.
Di media sosial, De Gea memanen kritik. Dia menjadi kambing hitam atas kekalahan tim berjuluk Setan Merah. Manajer MU, Erik ten Hag memberi pembelaan kepada sang kiper.
West Ham United vs Manchester United
Ten Hag mengingatkan para pengkritik dengan menggunakan statistik De Gea. Karena dia masih menjadi penjaga gawang dengan catatan clean sheet paling banyak di Premier League.
“Dia memiliki catatan clean sheet terbanyak di Premier League, jadi kami tidak akan berada pada posisi ini jika tanpa dia,” kata ten Hag, dikutip dari ESPN.
Halaman Selanjutnya
Ten Hag dan De Gea memiliki perasaan saling percaya. Kesalahan yang terjadi tidak ditanggung oleh individu, tapi tim secara keseluruhan.
Sumber: www.viva.co.id