Indeks
Bola  

Sepakbola Jepang Diklaim Sudah Level Dunia, Layak Diperhitungkan

Selebrasi pemain Timnas Jepang, Ritsu Doan usai bobol gawang Timnas Jerman

Kamis, 24 November 2022 – 15:37 WIB

VIVA Bola – Secara mengejutkan Timnas Jerman tumbang di tangan Timnas Jepang dengan skor 1-2 dalam laga perdana Piala Dunia 2022 Grup E Stadion Khalifa International pada Rabu malam kemarin, 23 November 2022. 

Satu gol Kemana ditorehkan Ilkay Guendogan (33′). Sementara dua gol Jepang masing-masing ditorehkan Ritsu Doan (75′) dan Takuma Asona (83′). Kemenangan ini membuat tim berjuluk Samurai Biru ini meraih tiga poin.

Di laga Jerman vs Jepang ini, Der Panzer sebetulnya unggul terlebih dahulu di menit ke 33 melalui tendangan penalti. Namun Jepang mampu membalikkan keadaan di babak kedua.

Usai permalukan Jerman, pelatih Timnas Jepang Hajime Moriyasu mengaku sangat bahagia. Ia menegaskan bahwa kualitas sepakbola Jepang sudah standar dunia, oleh sebab itu mereka patut diperhitungkan selama turnamen di Qatar.

Laga Timnas Jerman vs Timnas Jepang di Piala Dunia 2022

Photo :

  • AP Photo/Matthias Schrader

“Saya percaya ini adalah momen bersejarah, kemenangan bersejarah, untuk sedikitnya,” ujar Moriyasu dikutip dari The Guardian, Kamis 24 November 2022.

Menurut Moriyasu, ini kejutan besar. Ia telah membangun perkembangan sepakbola Jepang.

Sumber: www.viva.co.id

Exit mobile version